[Lirik+Terjemahan] Sakanaction - Kaijuu (Monster)





Sakanaction - Kaijuu (Monster)
Chi. Chikyuu no Undou ni Tsuite (Orb: On the Movements of the Earth) Opening #1


[Lirik, Lyrics, Translation, Liedtext, Letra, Paroles, 歌詞, 가사, บทร้อง, лирика]

ROMAJI:

Nando demo nando demo sakebu
Kono kurai yoru no kaijuu ni natte mo
Koko ni nokoshite okitainda yo kono himitsu wo

Dandan taberu aka to ao no hoshiboshi
Mirai kara kako wo junjun ni taberu
Nanjuukkai mo kamitsubushi toketa nara nomou

Oka no ue de hoshi wo miru to kanjiru kono sabishisa mo
Asayake de te ga somaru koro ni wa mou wasureteru nda

Kono sekai wa koutsugou ni mikansei
Dakara shiritainda
Demo kaijuu mitai ni tooku tooku sakende mo
Mata kiete shimaunda

KANJI:

サカナクション - 怪獣

何度でも 何度でも叫ぶ
この暗い夜の怪獣になっても
ここに残しておきたいんだよ この秘密を

だんだん食べる 赤と青の星々
未来から過去を順々に食べる
何十回も噛み潰し 溶けたなら飲もう

丘の上で星を見ると感じる この寂しさも
朝焼けで手が染まる頃にはもう忘れてるんだ

この世界は好都合に未完成
だから知りたいんだ
でも怪獣みたいに遠く遠く叫んでも
また消えてしまうんだ

INDONESIA:

Berkali-kali, berkali-kali aku akan berteriak
Meski harus menjadi monster di malam yang gelap ini
Aku ingin meninggalkan rahasia ini di sini

Dengan perlahan memakan bintang merah dan biru
Memakan masa lalu satu per satu dari masa depan
Mengunyahnya puluhan kali, dan setelah larut, aku akan menelannya

Ketika memandang bintang dari atas bukit, aku bisa merasakan kesepian ini
Namun saat cahaya fajar mewarnai tanganku, aku pasti sudah melupakannya

Dunia ini sengaja dibiarkan belum selesai
Karenanya aku ingin tahu
Namun meskipun aku berteriak sejauh mungkin seperti monster
Semuanya menghilang kembali

Note:
[1] Lagu Kaijuu melambangkan individu yang mencari kebenaran. Dalam proses pencarian tersebut, individu harus siap dianggap sebagai sosok yang menakutkan, layaknya kaijuu (monster).
[2] Lirik pada bagian awal menggambarkan seseorang yang tetap teguh pada keyakinannya meskipun menghadapi kesepian. Dalam konteks anime Chi., lirik ini menggambarkan perjuangan para protagonis dalam membuktikan teori heliosentrisme dan menantang nilai-nilai yang sudah ada. Pada masa itu, teori geosentris masih dipercaya, sehingga siapa pun yang berusaha membuktikan teori heliosentrisme harus mempertaruhkan nyawa mereka.
[3] Dalam lagu ini, "rahasia yang ingin ditinggalkan" merujuk pada teori heliosentrisme. 
[4] "Makan" dalam lagu ini merupakan metafora untuk memperoleh pengetahuan dan mencari kebenaran. Misalnya, frasa "memakan bintang merah dan biru" melambangkan proses eksplorasi ilmiah. Dalam konteks ini, pengamatan dan analisis terhadap bintang dengan karakteristik berbeda menjadi bagian untuk memahami gerak dan struktur alam semesta.
[5] Bintang merah memiliki suhu permukaan yang lebih rendah, contohnya Antares, yang merupakan bintang raksasa merah. Bintang biru memiliki suhu permukaan yang lebih tinggi, contohnya Sirius, yang merupakan bintang paling terang di langit malam. Perbedaan warna ini juga dapat menggambarkan perjalanan seseorang dalam menghadapi masa lalu dan masa depan, seolah melalui siklus musim panas dan musim dingin dalam hidup.
[6] Lirik "pada akhirnya menghilang" (消えてしまう) menggambarkan perasaan frustrasi atas ketidakmampuan untuk mempertahankan kebenaran.
[7] Meskipun lagu ini digunakan sebagai opening anime, Sakanaction mengalami kesulitan menyelesaikan bagian lirik setelah versi TV size, sehingga lagu ini tidak bisa dirilis tepat waktu. Vokalis sekaligus penulis lirik, Yamaguchi Ichirou, telah kembali dari masa pemulihan akibat gangguan mental, tetapi masih menjalani perawatan medis dan mengalami pasang surut kondisi kesehatannya.
[8] Lirik dalam lagu ini juga bisa diinterpretasikan (secara subyektif oleh penerjemah) sebagai refleksi dari pengalaman pribadi Yamaguchi Ichirou selama masa pemulihan:
(a) Kaijuu dalam lirik dapat diartikan sebagai dirinya sendiri yang tenggelam dalam kegelapan depresi.
Dalam konteks ini, kaijuu dianggap sebagai "monster perusak" yang tak berguna, dengan pikiran dan bahasa yang sudah tidak lagi sama seperti sebelumnya. Selain itu, kaijuu juga dianggap sebagai makhluk yang tak terkendali dan sulit dipahami, sebagaimana kondisi mental yang fluktuatif dan sulit diprediksi.
(b) "Rahasia" dalam lagu ini bisa juga diartikan sebagai musik, yang merupakan segalanya bagi dirinya.
Ia tidak ingin kehilangan musik, sebagaimana seorang pencari kebenaran yang tidak ingin kehilangan pengetahuan yang telah ditemukan.
(c) Warna merah dan biru dapat diartikan sebagai simbol sumber kehidupan dengan merah untuk daging dan biru untuk ikan. Selain itu, dalam konteks medis, merah dan biru juga dapat melambangkan obat atau pil, yang bisa merujuk pada obat penenang yang dikonsumsi oleh penderita gangguan mental.
(d) Kata "bukit" dalam lirik dapat dikaitkan dengan pengalaman di atas panggung konser. Cahaya penonton yang tak terhitung jumlahnya dapat diibaratkan sebagai bintang-bintang.
(e) Lirik "belum selesai" bisa merujuk pada kondisi mental yang membaik tapi tidak sepenuhnya sembuh. Dalam dunia medis, istilah "sembuh total" untuk gangguan mental jarang digunakan, sehingga bisa dianggap "belum selesai".



0 komentar:

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungan dan dukungannya terhadap kazelyrics. Silahkan berkomentar dengan tetap menjaga etika dan sopan santun ya. Kazelyrics akan menerima setiap komentar dengan senang hati.

Jangan lupa untuk mendukung kazelyrics melalui trakteer juga ya. :)

If you need an English translation of this song, you could comment in this page, because I usually don't provide English translation for most songs.

PENCARIAN

Trakteer